Skip to content

Latest commit

 

History

History
110 lines (73 loc) · 4.71 KB

README.md

File metadata and controls

110 lines (73 loc) · 4.71 KB

Tentang KirimWA.id

KirimWA.id adalah sebuah layanan gratis untuk mengirimkan pesan WhatsApp tanpa perlu menyimpan nomor kontak terlebih dahulu. Istilah yang digunakan oleh WhatsApp adalah Click to Chat. Anda tidak perlu menginstall aplikasi untuk mulai menggunakan KirimWA.id. Cukup buka browser lalu kunjungi alamat https://kirimwa.id pada perangkat mobile anda dan sudah dapat mulai mengirim pesan.

Saya membuat KirimWA.id sebelum WhatsApp membuat layanan https://wa.me yang memiliki fungsi hampir serupa. Perbedaan KirimWA.id dan wa.me dapat kamu lihat dibawah.

Cara Menggunakan KirimWA.id

Terdapat dua cara dalam menggunakan KirimWA.id yaitu cara normal dan cara cepat.

1. Cara Normal

Pada cara normal adalah dengan mengunjungi website https://kirimwa.id pada browser anda, kemudian isi nomor tujuan kemudian klik tombil Kirim. Maka aplikasi WhatsApp akan terbuka dan anda siap mengirim pesan.

2. Cara Cepat

Pada cara cepat anda cukup mengunjungi https://kirimwa.id/NOMOR_HANDPHONE pada browser anda. Maka aplikasi WhatsApp akan terbuka dan anda siap untuk mengirim pesan.

https://kirimwa.id/081234567890

Untuk menambahkan pesan teks secara otomatis maka setelah nomor anda perlu mengetikkan tanda : titik dua kemudian diikuti pesan yang ingin anda kirim.

https://kirimwa.id/081234567890:Halo_TokoX--Saya_ingin_melakukan_order

Keterangan karaker khusus.

  • Tanda _ (underscore) menggantikan spasi.
  • Tanda -- (double dash/minus) menggantikan baris baru.

Jika kamu ingin mengirim ke nomor internasional tambahkan tanda + didepan nomor tersebut agar KirimWA.id tidak menambahkan country id Indonesia 62.

https://kirimwa.id/+123456789012

Perbedaan dengan Official WhatsApp Click to Chat

Saya membuat layanan ini sebelum munculnya domain baru yang dibuat WhatsApp yaitu https://wa.me dimana layanan ini memudahkan dalam membuat link to chat daripada sebelumnya.

Terlepas dari layanan wa.me baru tersebut berikut ini adalah perbedaannya.

  1. Lebih Cepat - KirimWA.id tidak akan memuat halaman jika anda mengirimkan nomor pada URL. Hal ini berbeda dengan official Click to Chat dimana layanan tersebut akan tetap membuka sebuah halaman yang terdapat tombol "Chat". Impilkasinya waktu respon KirimWA.id secara teori lebih cepat.

  2. Nomor Variatif - KirimWA.id menerima format nomor lokal atau internasional dan membolehkan adanya karakter spesial seperti "-", "+", atau spasi. Berikut URL yang dapat anda gunakan pada KirimWa.id

    • https://kirimwa.id/081234567890
    • https://kirimwa.id/0812-2345-7890
    • https://kirimwa.id/0812 2345 7890
    • https://kirimwa.id/6281234567890
    • https://kirimwa.id/+6281234567890
    • dan kombinasi lainnya
  3. Belum Mendukung WhatsApp Web - KirimWA.id saat ini belum mendukung Click to Chat yang terhubung ke WhatsApp web. KirimWA.id akan hanya berusaha membuka aplikasi WhatsApp yang ada pada perangkat anda.

  4. Pesan Teks Lebih Mudah - KirimWA.id memakai karakter khusus yaitu _ (underscore) untuk spasi dan -- (double minus/dash) untuk baris baru sehingga lebih mudah dibaca. Contoh penggunaan.

    https://kirimwa.id/081234567890:Halo_TokoX--Saya_ingin_melakukan_order
    

    Bandingkan dengan official wa.me.

    https://wa.me/6281234567890?text=Halo%20TokoX%0ASaya%20%ingin%20melakukan%20order
    

    Kedua link tersebut sama-sama akan menghasilkan pesan berikut pada WhatsApp.

    Halo TokoX
    Saya ingin melakukan order
    

    Terlihat link dari KirimWA.id lebih mudah untuk diketik dan dibaca.

  5. URL Sesuai Keinginan - KirimWA.id juga dapat menjadi URL shortener sehingga kamu dapat memilih URL pendek yang dapat dipakai dan dibagikan ke sosial media. Ini berguna untuk kamu yang punya biasa jualan online dan menggunakan WhatsApp untuk melayani konsumen. Dibawah ini adalah contoh URL pendek.

    https://kirimwa.id/mystore
    

    Dimana mystore adalah URL pendek yang dapat kamu pilih.

Informasi Teknis

Kebutuhan Sistem

Jika kamu ingin menjalankan KirimWA.id diserver kamu sendiri yang diperlukan adalah sebagai berikut.

  • PHP >= 5.5
  • SQLite extension

Bagaimana Cara Kerja KirimWA.id

Cara kerja KirimWA.id sebenarnya cukup sederhana - KirimWA.id hanya memanfaatkan apa yang disebut dengan deep linking. Dimana kita hanya perlu mengetahui nama protocol yang digunakan oleh aplikasi WhatsApp. Berikut URL deep link pada iOS dan Android WhatsApp

whatsapp://send?phone=NOMOR&text=PESAN

Ketika kamu mencoba mengunjungi URL tersebut menggunakan browser maka perangkat mobile kamu otomatis akan membuka WhatsApp karena protokol whatsapp:// sudah terasosiasi dengan aplikasi WhatsApp.

Pembuat

KirimWA.id dibuat oleh Pace Usa Gans [email protected].